Friday, November 16, 2012

Limbah PT Multi Nabati Sulawesi Cemari Mahakam, Ribuan Ikan Warga Mati

SAMARINDA, Berita HUKUM - Perusahaan pengelolaan CPO kelapa sawit, PT Multi Nabati Sulawesi (MNS) yang terletak di desa Loa Duri Ulu Kecamatan Loa Janan Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Kalimantan Timur (Kaltim) telah melakukan pencemaran lingkungan dengan cara membuang limbah CPO ke Sungai Mahakam, yang membuat ribuan ikan pemilik kerambah mati hingga kerugian mencapai puluhan juta rupiah. Puluhan petani kerambah ikan, Kamis siang (15/11) yang didampingi perwakilan sebuah LSM di Loa Duri melakukan aksi protes di kantor PT MNS, mereka menuntut perusahaan tersebut untuk tidak lagi melakukan kelalaian dalam membuang limbah ke Sungai Mahakam. Tak hanya itu, mereka juga meminta perusahaan tersebut untuk mengganti rugi atas ribuan...

United Bike Specialized Asia Pacific Downhill Challenge 2012

JAKARTA, Berita HUKUM - Indonesia kembali menjadi tuan rumah dalam kejuaran sepeda gunung. Acara tersebut digelar dalam rangka untuk memperingati 6 tahun Annual United Bicycle Day. United Bike juga bekerjasama dengan Specialized untuk menyelenggarakan event kejuaran MTB cabang Downhill, Kamis (15/11). Kegiatan berskala internasional ini diadakan pada tanggal 17-18 November 2012 nanti, yang berlokasi di Cikole, Tangkuban Perahu, Jawa Barat. Perhelatan besar ini sudah menjadi yang keempat kalinya digelar di Indonesia, setelah sukses sebelumnya yang diadakan di Gunung Pinang, Cilegon (2009), Songgoriti, Batu, Malang (2010), dan Sebex Bike Park, Sentul (2011) lalu. Kejuaran ini merupakan event yang terakhir, setelah diadakan di...

United Bike Specialized Asia Pacific Downhill Challenge 2012

JAKARTA, Berita HUKUM - Indonesia kembali menjadi tuan rumah dalam kejuaran sepeda gunung. Acara tersebut digelar dalam rangka untuk memperingati 6 tahun Annual United Bicycle Day. United Bike juga bekerjasama dengan Specialized untuk menyelenggarakan event kejuaran MTB cabang Downhill, Kamis (15/11). Kegiatan berskala internasional ini diadakan pada tanggal 17-18 November 2012 nanti, yang berlokasi di Cikole, Tangkuban Perahu, Jawa Barat. Perhelatan besar ini sudah menjadi yang keempat kalinya digelar di Indonesia, setelah sukses sebelumnya yang diadakan di Gunung Pinang, Cilegon (2009), Songgoriti, Batu, Malang (2010), dan Sebex Bike Park, Sentul (2011) lalu. Kejuaran ini merupakan event yang terakhir, setelah diadakan di 3...

Tuesday, November 13, 2012

Kondisi Hutan Mangrove Gorontalo Makin Sekarat

  GORONTALO, Berita HUKUM - Hutan mangrove di Provinsi Gorontalo yang berada sepanjang Teluk Tomini kondisinya kian memprihatinkan, dengan tingkat kerusakan sudah diatas 50 persen. “Populasi mangrove yang mencapai 13 ribuan hektar (Ha) kini tinggal 6000 hektar saja. Artinya kerusakan sudah diatas 50 persen,” kata Rahman Dako, Ketua LSM Jaringan Advokasi Pengelola Sumber Daya Alam (Japesda) Provinsi Gorontalo. Salah satu lokasi yang terparah, adalah Cagar Alam Tanjung Panjang di Kecamatan Randangan Kabupaten Pohuwato. Dilokasi ini, dari 3000 hektar lebih, sekarang tinggal 500 hektar saja yang tersisa. “Sebagian besar berubah menjadi tambak ikan bandeng,” ujarnya. Bahkan saat meninjau pada bulan September kemarin, dia...

Hak Konstitusi Warga Batang Toru Atas Lingkungan yang Sehat Dikorbankan Demi Tambang Emas

  JAKARTA, Berita HUKUM - Hak Konstitusi Warga Batang Toru Atas Lingkungan Yang Sehat Dikorbankan Demi Tambang Emas Jakarta (11/11) Warga Batang Toru menolak sungai Batang Toru sumber air minum, tempat menangkap ikan dijadikan sebagai tempat pembuangan limbah tambang G Resources. Sungai ini penting bagi mereka untuk minum, mandi, memelihara ikan perairan darat. Di bagian hilir Batang Toru, terdapat Danau Siais. Daerah ini dikenal sebagai penghasil ikan sale. Perjuangan mereka menyelamatkan sungai penting selebar 98 meter ini, di kawasan hutan lestari Batang Toru diabaikan oleh pemerintah. AMDAL perusahaan tambang emas PT Agincourt/G Resources menyatakan Sungai Batang Toru tidak digunakan sebagai air minum. Informasi ini bertentangan...

Presiden SBY Bagikan 6 Tips Menangani Bencana

JAKARTA, Berita HUKUM - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membagikan enam tips penanganan bencana besar kepada dunia. "Aceh, Nias, dan Yogyakarta telah menjadi model dan saksi dalam penanganan bencana besar," kata Presiden SBY dalam pidatonya pada konferensi internasional "Lessons from Indonesia's Experience in Reconstruction and Preparedness" di Hotel Pullman, Central Park, Jakarta Barat, Senin (12/11) siang. Konferensi itu digelar dalam rangka menjelang berakhirnya Multi Donor Fund(MDF) for Aceh and Nias dan Java Reconstruction Fund (JRF) pada Desember 2012. Presiden SBY menguraikan enam tips penanganan bencana besar tersebut meliputi: Pertama, kecepatan dan ketepatan dalam pengelolaan bencana, mengedepankan sense of...

Pusat Bantu Rp 60 milyar untuk Perbaiki Waduk Benanga yang Retak

SAMARINDA, BeritaHUKUM - Waduk Benanga di Samarinda Kalimantan Timur (Kaltim) merupakan waduk pelimpahan air di Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara saat ini sangat memprihatinkan karena ada beberapa titik yang retak sehingga dapat mengakibatkan banjir di Kota. Samarinda yang di kuatirkan curah hujan yang tinggi akan membuat kerusakan tambah parah. Wahyu Widi, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kaltim dalam rapat Acara Penutupan Diskusi Publik Draft 1 Dokumen Rencana Penanggulangan Bencana Kota Samarinda di Balaikota Samarinda, Senin (12/11), mengatakan Lokakarya Balai Wilayah Sungai Kalimantan III Kaltim, Kementrian PU Pusat beberapa saat lalu didapati bahwa tanggul pelimpah air waduk Benanga...

Komisi X DPR Prihatin Atas Pembongkaran SDN 54 Gorontalo

GORONTALO, Berita HUKUM - Polemik lahan SDN 54 Kelurahan Talumolo, Kecamatan Dumbo Raya Kota Gorontalo dengan PT. Pelindo IV Cabang Kota Gorontalo menyedot perhatian Komisi X DPR yang membidangi pendidikan. “Ini memprihatikan, sebuah proses yang dilakukan sepertinya kurang terencana dengan baik, sehingga ini terkesan korbankan siswa, padahal ini tidak boleh terjadi.” Ujar Wakil Ketua Komisi X DPR Syamsul Bachri. Pada kesempatan itu, Komisi X DPR menyempatkan diri melihat kondisi SDN 54 Kota Gorontalo yang menjadi sengketa dengan PT. Pelindo IV tersebut. “Kondisi pembangunan sekolah baru di Kelurahan Talumolo sangat memprihatinkan sekali. Selain itu lokasi pembangunan sekolah tersebut sangat tidak layak, sebab berada dibantaran...

Friday, November 9, 2012

Komisi VIII DPR Minta Pemprov Riau Prioirtaskan Pengentasan Kemiskinan

RIAU, Berita HUKUM - Pemerintah Kepulauan Riau harus memberikan prioritas terhadap pengentasan kemiskinan, pasalnya angka pengangguran sebagai penyebab kemiskinan di Kepulauan Riau semakin meningkat. Demikian kesimpulan Ketua Tim Kunker Komisi VIII DPR Gondo Radityo Gambiro usai melakukan pertemuan dengan Gubernur Provinsi Kepulauan Riau HM Sani dan jajarannya di Kantor Gubernur, Tanjung Pinang, Rabu (7/11). “Kelihatannya masyarakat umum masih melihat Kepri khususnya Batam ini masih sebagai sebuah harapan, pemberi janji. Padahal kondisi investor sudah tidak seperti dahulu lagi. Mereka datang berbondong-bondong, kemampuan dan pekerjaan yang tersedia terbatas, mereka menjadi pengangguran dan sekarang di Batam banyak didapati...

Banjir Bandang Telan Korban di Sulawesi

MAKASSAR, Berita HUKUM – Musim penghujan dibulan November ini turut menjadi ujian bagi masyarakat yang ada di Sulawesi. Kamis (08/11) pukul 14.00 Wita telah menjadi klimaks terjadinya musibah banjir bandang di desa Batang Uru Kecamatan Sumarorong Mamasa Provinsi Sulawesi Barat. Sejauh ini diketahui korban yang berhasil dievakuasi berjumlah 10 orang, 7 orang diantaranya meninggal dunia, 3 orang selamat sedangkan 4 orang lainnya masih dalam pencarian (hilang). Berkaitan dengan kejadian ini Tim Rescue dari Kantor SAR Makassar menerjunkan 12 personel ke lokasi kejadian menggunakan Rescue truck beserta alat pendukung lainnya, sedangkan dari Pos SAR Mamuju mengirimkan personel tambahan berjumlah 5 orang. Sementara itu gerak cepat...

Tuesday, November 6, 2012

Terkait Rusuh di PT AR Batang Turo, WALHI Ikut Merespon

MEDAN, Berita HUKUM - Terkait kerusuhan di perusahan tambang Emas PT AR. Sebanyak 12 tersangka kasus pembakaran dan pengrusakan kantor Camat Batangtoru dan mobil, akibat dari penolakan penanaman pipa tambang Mas, diboyong ke Poldasu untuk dilakukan penahanan. Ke 12 tersangka itu adalah, Ahmad Tora Siregar, Ali Saftar Nasution, Rohman Harahap, Indra Pasaribu, Arman Naposo Tambunan, Dame Siregar, Ramadhan Hasibuan, Wesi Waruwu, Rahmad Nazi Tarigan, Partahian Sarumpaet, Ikbal Tanjung dan M. Saleh Hasibuan. Abetnego Tarigan Direktur eksekutif Walhi mengatakan bahwa pemerintah tidak seharusnya mengabaikan peran serta masyarakat dalam Kasus Batang Toru Tapanuli Selatan Sumatera Utara, bila saja pemerintah daerah Kabupaten Tapanuli...

Atase Mr Jean Philippe Menutup Konferensi ECPAT 2012

JAKARTA, Berita HUKUM – Bertempat di Hotel Mercure Ancol, Conference on Sexual Crimes Against Children Online: Law Enforcement and Regional Cooperation ditutup oleh Atase Kedutaan Besar Prancis Mr Jean Philippe, “Kita berharap kegiatan ini membawa manfaat, kita punya kawan-kawan di Amerika, di Jepang dan Negara lainnya, terima kasih banyak dan semoga kita dapat berjumpa lagi,” ujar Jean di Pelangi Ballroom, (30/10). Sebelumnya Pemateri Ms Natalia Perry dalam penjelasannya mengungkapkan bahwa perlunya kepekaan orang tua dalam menjaga dan mengawasi pergaulan anak, termasuk memberikan perhatian pada anak-anak saat mereka berada di rumah. Dalam pembahasannya juga mengungkapkan upaya yang harus dilakukan untuk melindungi anak-anak...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews